57GSGOUiym0RjqT60gh80ahb2hanHpOxHlTDFWHw
Bookmark

Review Novel Dalam Kurung

Review Novel Dalam Kurung

DISCLAIMER!

Review berikut adalah opini personal penulis. Pembaca diminta untuk jangan terlalu diambil hati karena ini adalah ditulis sesuai selera penulis. Mengutip lupa dari siapa:

Review atau ulasan adalah karya dalam bentuk tulisan atau lainnya yang berisi informasi, baik fakta maupun opini, dari yang membuatnya. Review merupakan karya subjektif, yaitu berisi informasi, baik fakta atau opini, milik pembuatnya, yang dibuat secara objektif, yaitu tanpa pengaruh pihak luar.

Blurb dan Sinopsis Novel Dalam Kurung

Kegiatan melamun sambil menulis lagu sore hari di pinggir sungai buat Djabrik ternyata mengungkap sebuah kejadian ganjil. Nuansa, sahabat yang dirindunya, muncul tiba-tiba dari rumpun bambu. Ia membawa pesan peringatan bahwa makhluk-makhluk dari alam gaib akan terlepas dari kurungan dan membawa malapetakan bagi desa.

Suatu malam, saat Djabrik manggung, kerumunan penonton joget gila-gilaan dengan tawa kesetanan membuyar. Mata mereka putih, pupil hitamnya tersembunyi di balik rongga mata. Auman-auman macan serta lolongan hewan merobek atmosfer malam. Kesurupan massal terjadi di depan Djabrik.

Djabrik menengok ke pohon dekat panggung. Di sana ada sepasang mata pipih bercahaya dengan taring panjang melayang. Djabrik nggeblak!

Peringatan Nuansa menjadi kenyataan.

Celakanya, itu semua baru permulaan.

Plot dan Jalan Cerita Novel Dalam Kurung

Elsa baru saja lulus dari SMK. Saat ini dia sedang mencari pekerjaan dan dia memperoleh pekerjaan sebagai pembantu di sebuah rumah mewah. Djabrik adalah seorang pemusik dan dia berteman dengan Elsa.

Elsa yang bekerja sebagai pembantu setelah beberapa waktu bekerja mengalami kejadian ganjil. Elsa melihat sosok bayangan hitam di rumah mewah tersebut. Sosok tersebut muncul dari sebuah guci antik yang menjadi pajangan di rumah tersebut.

Sementara Djabrik juga mengalami kejadian aneh. Saat Djabrik tampil di sebuah panggung, para penonton malah kesurupan dan acara akhirnya dihentikan. Elsa dan Djabrik saling berbagi cerita dan pengalaman aneh mereka, mereka berdua saling dukung dan menguatkan meskipun kejadian yang mereka alami sulit dijelaskan dan menakutkan.

Baca juga: Review Novel An Enola Holmes Mystery #1: Kasus Hilangnya Sang Marquess (The Case of Missing Marquess)

Karena teror makhluk gaib sudah semakin tidak terkendali, Elsa dan Djabrik meminta kepadan teman mereka yaitu Nuansa. Nuansa adalah seorang gadis yang memahami perihal hal mistis, gaib, dan supranatural. Bersama Nuansa, mereka bertiga mencoba menyelesaikan teror gaib yang mereka alami.

Di tempat yang jauh, Tri Darma adalah seorang sales di sebuah bengkel. Suatu malam, Tri Darma mengalami mimpi yang aneh. Tri Darma bermimpi kalau tubuhnya dirasuki oleh sosok gaib mengerikan. Atas saran dari rekan kerja, Tri Darma kemudian pergi mencari pertolongan dari seorang Kiai.

Setelah bertemu dengan Kiai dan terbebas dari gangguan gaib, Tri Darma kemudian memperoleh permintaan dari si Abah (Kiai) untuk pergi mencari seorang gadis bernama Nuansa dan kemudian membantu Nuansa. Inilah kisah pertemuan mereka yang menjadi takdir.

Review dan Ulasan Novel Dalam Kurung

Gua suka desain sampulnya dengan dominasi warna merah yang memberikan kesan kemarahan dan kebencian.

Meski gua suka dengan konsep cerita dan ceritanya sendiri. Tapi, gua bingung apakah mau menyebut cerita di novel Dalam Kurung adalah cerita horor. Menurut gua lebih mengarah ke fantasi yang mengangkat supranatural sebagai elemen cerita.

Review Novel Dalam Kurung

Agak menyayangkan penulis menceritakan kisah horor tapi mengarah ke fantasi. Seandainya dibuat seperti novel Karung Nyawa. Fokus cerita adalah horor dengan mengangkat legenda dan mitos yang ada di masyarakat. Maka, cerita kali harusnya akan lebih seru dan seram.

Konsep dan ide cerita yang agak disia-siakan sih. Sayang banget. Tapi, sebagai cerita, novel ini menghibur. Rating (personal) novel Dalam Kurung:

3.5
Teror makhluk gaib yang kurang menggigit

Baca juga: Review Novel Tapak Setan

Video Review dan Ulasan Novel Dalam Kurung

Posting Komentar

Posting Komentar